Kemuliaan Inkarnasi

By zoelife 14 Apr 2020, 12:49:43 WIB Renungan/Khotbah
Kemuliaan Inkarnasi

الذي اذ كان في صورة الله لم يحسب خلسة ان يكون معادلا للّه
لكنه اخلى نفسه آخذا صورة عبد صائرا في شبه الناس.
واذ وجد في الهيئة كانسان وضع نفسه واطاع حتى الموت موت الصليب.

Artinya:
Filipi 2:6-8 (TB) yang walaupun dalam rupa Allah, tidak menganggap kesetaraan dengan Allah itu sebagai milik yang harus dipertahankan,
melainkan telah mengosongkan diri-Nya sendiri, dan mengambil rupa seorang hamba, dan menjadi sama dengan manusia.
Dan dalam keadaan sebagai manusia, Ia telah merendahkan diri-Nya dan taat sampai mati, bahkan sampai mati di kayu salib.

_____________________

Kemuliaan Inkarnasi Kristus, Sang Firman (Tajassud al-Kalimat) terletak pada KEHENDAK dan KERELAANNYA sendiri untuk mengosongkan diri (akhla nafsahu).

Apa makna mengosongkan diri? Mengosongkan diri tidak bermakna hilangnya Natur/Thabi'at Ilahi atau peniadaan kesadaran ilahi, sebab dalam ayat sebelumnya dinyatakan bahwa Ia bernatur ilahi yang tidak bisa berubah (alladzi fi shuratillah/ en morphe Theou). Morphe adalah rupa hakiki yg tidak pernah berubah. Rupa hakikiNya sebelum berinkarnasi adalah Sang Logos/Kalimatullah.

Ini adalah hakekatNya yang TETAP, TAK BERUBAH dan TAK DAPAT HILANG. Kemudian untuk dan demi keselamatan kita, Ia berinkarnasi menjadi manusia. Inilah makna Kenosis, yakni tindakan Sang Firman yg secara SADAR, RELA dan BERKEHENDAK untuk menjadi manusia. Dengan demikian, Ia telah menambahkan natur manusia dalam diriNya sendiri tanpa menukar dan kehilangan natur ilahiNya. Satu pribadi Yesus Kristus, Sang Firman yang menjadi manusia.

Schemanya/Rupa sebagai manusia mengalami perubahan-perubahan (bayi, anak2, remaja, pemuda, dewasa) tp tidak dalam Morphe/Shurat IlahiNya. Sebab sifat Allah adalah KEKAL dan TIDAK BERUBAH.

Paulus memberikan nasihat pada jemaat untuk meneladani kerendahan hati Kristus (ayat 1-5). Walaupun Maha Mulia dan Maha Tinggi, Ia bersedia untuk merendahkan diriNya dalam peristiwa inkarnasi. Mengalami kelemahan2 manusia, kecuali dalam hal berbuat dosa (Ibr 4:15).

Maksudnya, Ia memang mengijinkan natur manusiaNya dicobai, yg melaluinya Ia ingin menunjukkan empatiNya pd umatNya, bahwa Ia turut merasakan langsung dan riil bagaimana berat dan godaan dari pencobaan itu (Ibr 4:15). Namun pada saat bersamaan sebagai Yang Kudus/Al-Quddus (Luk 1:35), Ia tak mungkin melakukan dosa. Sebab berbuat dosa akan mengingkari hakekatNya sebagai Allah.

Lagipula, sejak awal manusia tidak diciptakan untuk berbuat dosa. Kristus dalam kemanusiaanNya, menjadi pola ideal bagaimana keberadaan manusia yang diinginkan Allah sejak semula. Nah, melalui karya Roh Kudus dalam diri orang percaya, kita terus menerus bersinergi dengan Roh Kudus untuk berubah dan diubah semakin serupa dan segambar dengan Kristus.

Inilah kemuliaan inkarnasi Kristus, yakni kesediaan dan kerelaan diriNya sendiri untuk mengosongkan diri, yakni menjadi manusia demi keselamatan kita.

Sebuah teladan hidup bagi kita orang percaya. Bahwa kita bersedia hidup taat dan berserah pada kehendak Allah bukan karena dipaksa, tetapi karena kesadaran dalam hati bahwa kita mencintaiNya dan Dia adalah Tuhan... Adonay... yg harus kita taati.

Kita tidak pernah diminta untuk meneladani natur ilahiNya, sebab memang tidak mungkin. Namun kita diminta untuk meneladani Kristus dalam kemanusiaanNya. Sebuah pola hidup yang menyenangkan hati Allah. Sebuah sasaran yang harus kita raih untuk hidup sebagai pengikutNya.

Salam Kasih Dalam Kristus

Zoelife




View all comments

Write a comment

Loading....



Temukan juga kami di

Ikuti kami di facebook, twitter, Google+, Linkedin dan dapatkan informasi terbaru dari kami disana.

Komentar Terakhir

  • Jesusprophet

    Kredo 1:Mereka=subjek,mengenal=predikat,Engkau satu satunya Allah yang benar=objek+keterangan ...

    View Article
  • Denis

    ???? ????? Yeshua haMashiach Yeshua sang Mesias ?? ????? Ben Elohim Putra Elohim ?? ...

    View Article
  • Sony

    shalom..Mohon berkenan kami dikirimi artikel via email kami, Trimakasih Tuhan ...

    View Article

Video Terbaru

View All Video